Rabu, 16 Januari 2019

Manfaat Mempelajari Manajemen Sumber Daya Manusia




Dessler (2000) menjelaskan bahwa MSDM adalah proses memperoleh, melatih, menilai, dan memberikan kompensasi kepada pegawai, memperhatikan hubungan kerja mereka, kesehatan, keamanan dan perhatian akan keadilan. Secara umum istilah perencanaan SDM mengacu pada usaha organisasi mengidentifikasi implikasi SDM pada perubahan organisasional dan pada isu bisnis utama supaya dapat menggabungkan SDM dengan kebutuhan yang di hasilkan dari perubahan dan isu tersebut.

Mengapa kita harus mempelajari Manajemen Sumber Daya Manusia?
1)           untuk menggali potensi manusia dalam organisasi sehingga dapat dimanfaatkan seoptimal mungkin.
2)           manusia sebagai makhluk sosial yang unik harus menjadi fokus perhatian terhadap keinginan (wants) dan kebutuhannya (needs) yang harus dipenuhi.
3)           manusia memiliki cita-cita untuk mencapai tujuan yang diinginkan melalui jalur karir yang ditempuhnya.
4)           organisasi adalah kumpulan orang-orang kesuksesan orang-orang di dalamnya haruslah sesuai dengan tujuan organisasi yang ingin dicapai.

Tujuan Perencanaan Manajemen Sumber Daya Manusia
1.      Menyiapkan sumber daya manusia
2.      Kebutuhan Rekrutment
3.      Untuk memperbaiki kualitas
4.      Penghematan Biaya
5.      Menjaga Agar Loyalitas
6.      Untuk menghindari terjadinya mismanajemen dan tumpang tindih dalam pelaksanaan tugas
7.      Untuk mempermudah koordinas, integrasi, dan sinkronisasi (KIS) sehingga produktivitas kerja meningkat.
8.      Untuk menghindari kekurangan atau kelebihan karyawan.
9.      Untuk menjadi pedoman dalam menetapkan program penarikkan, seleksi, pengembangan, kompensasi, pengintegrasian, pemeliharaan, kedisiplinan, dan pemberhentian karyawan.
10.  Menjadi pedoman dalam melaksanakan mutasi (vertikal atau horizontal) dan pensiun karyawan.
11.  Menjadi dasar dalam melakukan penilaian karyawan.




Manfaat Perencanaan Manajemen Sumber Daya Manusia
a.              Organisasi dapat memanfaatkan SDM yang ada dalam organisasi dengan lebih baik.
b.              Melalui perencanaan SDM yang matang, efektivitas kerja juga dapat lebih di tingkatkan jika SDM yang ada telah sesuai dengan kebutuhan organisasi.
c.              Produktivitas dapat lebih ditingkatkan jika memiliki data tentang pengetahuan, pekerjaan, pelatihyan yang telah diikuti oleh SDM.
d.             Perencanaan SDM berkaitan dengan penentuan kebutuhan tenaga kerja di masa depan baik kuantitatif maupun kualitatif dalam mengisi berbagai jabatan dan berbagai fungsi organisasi di masa mendatang.
e.              Penanganan sistem informasi manajemen SDM dirasakan semakin penting sebab dengan tersedianya sistem informasi SDM yang valid dan relibel akan lebih mudah organisasi (khususnya yang memiliki banyak cabang) untuk mengisi berbagai kekosongan di berbagai cabang.
f.               Perencanaan SDM akan menjadi acuan dalam penyusunan program pengembangan SDM.
g.              Perencanaan SDM akan bemanfaat untuk mengidentifikasi berbagaikesenjangan situasi sekarang dengan visi masa mendatang.
h.              Rencana SDM merupakan dasar bagi penyusunan program kerja bagi satuan kerja yang menangani SDM dalam organisasi.
i.                Perencanaan SDM bermanfaat untuk tiga kepentingan , yakni kepentingan individu, kepentingan organisasi, dan kepentingan nasional.
Perencanaan SDM akan bermanfaat bagi manajemen untuk merancang dengan perencanaan SDM yang baik dan benar, prinsip orang yang tepat, pada bagian dan waktu yang tepat dipenuhi karena sudah direncanakn dengan baik.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar